TOTALITAS KEYAKINAN MEMBUKA TABIR TUHAN




Keyakinan adalah asumsi dan kepercayaan yang dianggap benar oleh seorang individu atau kelompok, mengenai konsep, kejadian, orang-orang dan hal-hal tertentu. Berbicara soal keyakinan berarti berbicara soal hati. Sekuat apapun doktrin dan dogma yang melanda kita, jika hati kita tidak merasa percaya atau yakin terhadap hal tersebut, maka dapat dipastikan diri kita pun tidak akan yakin. 

Bagi seorang muslim wajib hukumnya untuk mempercayai dan meyakini bahwa Allah lah satu-satunya tuhan tidak ada tuhan selain Allah. Dan kita juga harus meyakini apa yang diturunkan atau disampaikan Allah dan Rasul-Nya, serta kita harus menjalani perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya, karena dengan demikian menjadi syarat bagi muslim yang beriman. 

Mengenai hal tersebut Ky Luthfi Fauzi SHI MM yang merupakan Pengasuh Pondok Pesantren Riyadussalikin Padaherang menuturkan " Orang yang beriman kepada Allah, haruslah percaya dan yakin seyakin-yakinnya  terhadap ketentuan Allah, jangan sesekali kita ragu terhadap ketentuan allah, apalagi keraguan kita disebabkan oleh hal yang bersifat duniawi. Allah Maha Penyayang dan Maha Mencukupi terhadap makhluk-Nya, jangankan terhadap manusia yang merupakan makhluk mulia, terhadap makhluk yang terkecil saja Allah sudah tentukan kecukupannya. Allah menjelaskan dalam salah satu firman-Nya dalam QS Hud : 6 yang artinya " Dan tiada satu pun makhuk yang bergerak di bumi melainkan Allah jamin rezekinya, " Jelas beliau menyampaikan salah satu ayat Al Qur'an.

Tidak sampai demikian Ky Luthfi Fauzi yang akrab disapa Ang Upi itu menjelaskan kembali sembari beranalogi " Manusia biasa umumnya hanya bisa melompat sekitar 2-3 meter namun dikala kita sedang terdesak dan kita yakin seyakin-nya bahwa kita mampu melompat hingga 6-7 meter itu semua pasti bisa terjadi dengan keyakinan yang kuat dan hal seperti itu bukanlah hal yang absurd bagi manusia, " Pungkasnya dengan analogi.

Seorang tokoh Intelektual Agamis dan Nasionalis yang dikenal dengan nama Emha Ainun Nadjib atau Cak Nun itu berkata " Jika kamu merasa bingung dengan hari besok kamu akan makan apa, maka kamu sudah menghina Tuhan, ". Artinya jika kita merasa tidak yakin akan ketentuan allah yang sudah allah tetapkan pada makhluk-Nya maka sama dengan tidak adanya kepercayaan dan keyakinan terhadap yang menciptakan makhluk yaitu Allah SWT.

Allahu Wa Rasuluhu A'lamu 

Waallahu A'lam Bishowab 

Sandy SAUFI

2 Responses to " "

Ingin Jadi Orang Beruntung? Jangan Bingung, Ini Caranya!

Ini lho kiat-kiat jadi orang beruntung Gambar ini dilansir dari website pngtree.com Siapa yang tidak ingin menjadi orang yang beruntung di...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel